TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA DI NEGERI SAMBAS

Minggu, 03 April 2011

Sebab Anak Bertindak Agresif

Pada dasarnya, bahwa tindakan agresif muncul akibat dari kesehatan kejiwaan.Oleh sebab itu kami memberikan solusi untuk orang tua khususnya serta pelajaran bagi yang ingin menjadi orang tua.

Pertama: Di antara sebab kesehatan ialah gangguan pada kelenjar tiroid - thyroid gland- akibat rembesan - secretion - yang berlebihan yang menyebabkan anak terpaksa melakukan gerakan secara tiba-tiba lalu bertindak agresif. ini harus diatasi oleh pakar.

Kedua: pertumbuhan fisik yang drastis yang menyebabkan anak anak merasa khawatir terhadap diri sendiri, sehingga menimbulkan kebimbangan
lalu bertindak agresif.

Ketiga: Sikap orang tua yang terlalu keras, sehingga melahirkan kecendrungan untuk membalas dendam. Lebih-lebih lagi jika kekerasan ini dilakukan oleh ayah atau ibu tiri.

Keempat: Jika seseorang mencela persaannya atau merendahkannya karena kegagalan, khususnya kegagalan akademik, maka anak akan cenderung bertindak agresif.

Kelima: Kehidupan yang tertekan tanpa pernah mendapatkan kesempatan untuk bebas dan melampiaskan kecendrungan yang sesuai melalui aktivitas fisik akan mengakibatkan munculnya tingkah laku agresif.

Keenam: Tidak mendapatkan kasih sayang orang tua dan tidak merasakan kehangatan cinta dan kasih sayang, yang seharusnya diperlukan oleh anak ketika usia pertumbuhan. Lebih-lebih pada zaman sekarang, di mana orang tua senantiasa sibuk dengan urusan mencari nafkah. Orang tua lebih cendrung menjamin nafkah untuk kelansungan hidup, sampai mereka merasa kelelahan, sehingga tidak mampu menampakan kasih sayang kepada anak-anak mereka. Inilah yang dapat menimbulkan sikap dan tindakan agresif.

Ketujuh
: Motivasi orang tua kepada anaknya untuk menggunakan kekuatan ketika mengambil haknya, merupakan motivasi yang meransang tindakan agresif.

Kedelapan: Sikap orang tua yang paling besar yang berkuasa terhadap adik-adiknya, menguasai barang mainan, dan merampasnya dengan cara kasar juga dapat menyebabkan adiknya bertindak agresif diwaktu yang akan datang.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Komentar Anda
Thank you for your comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
            BUKU PANDUAN MENJADI TEKNISI HANDPHONE
           Klik Di Sini
  • Masukkan Blog/ Web Anda Di sini Kemudian Komentar di Menu Blogger Sahabat

    Share

    Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More